Mega Singgung Pemeriksaan Hasto di KPK, Sudirman Said Bicara Politisasi Hukum




Jakarta

Mantan Menteri ESDM sekaligus peserta calon pimpinan (capim) KPK Sudirman Said menanggapi pernyataan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputriyang menilai pemeriksaan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di KPK janggal. Sudirman berbicara politisasi hukum.

“Lepas dari apa pun kasusnya ya, politisasi hukum itu sesuatu yang buruk,” kata Sudirman Said setelah mengisi acara di Mukernas Perindo, Inews Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (30/7/2024).

Sudirman menjelaskan, hukum seharusnya digunakan sebagai alat penegak keadilan. Ia menilai penggunaan hukum sebagai alat politik perlu diatasi.

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN DENGAN KONTEN

“Hukum itu kan digunakan sebagai instrumen penegak keadilan, jadi kalau kemudian hukum dipakai alat politik dan itu yang selama ini kita rasakan, tentu saya kira yang harus kita atasi,” katanya.

Sebelumnya, Megawati Soekarnoputri, menyinggung soal pemeriksaan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di KPK. Megawati mengingatkan penyidik KPK, AKBP Rossa Purbo Bekti, yang memeriksa Hasto.

Megawati mulai menilai pemeriksaan Hasto di KPK sarat kejanggalan. Megawati mengingatkan penyidik KPK untuk bekerja sesuai dengan aturan.

Lha iya, saya nggak takut waktu Pak Hasto itu dipanggil menurut saya itu tidak sesuai, sama Rossa,” kata Megawati dalam Mukernas Perindo di Inews Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (30/7).

“Kamu siapa Rossa? Jangan hanya kamu KPK lho, ya saya nggak takut, gile lho,” katanya disambut riuh peserta Mukernas Perindo.

Megawati bercerita bahwa dia berperan dalam pembentukan sejumlah institusi hukum, seperti MK dan KPK. Namun dia menyayangkan penegakan hukum saat ini yang disebut mudah diintervensi.

(eva/eva)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *