Edy Rahmayadi Sindir Cagub Satu Lagi Asal Muda Saja, Bobby Balas Makasih




Ketika

Calon Gubernur Sumatera Utara (Cagubsu) Edy Rahmayadi dan Bobby Nasution kembali terlibat saling sindir. Kini, Edy menyindir Bobby hanya asal muda.

Dilansir detikSumutMinggu (13/10/2024), sindiran itu disampaikan Edy saat berbicara di hadapan pendukungnya di Langkat. Dia awalnya meminta didoakan agar tetap menjadi ‘ayah’ bagi masyarakat di Sumut.

Edy mengatakan dirinya memang sudah tidak muda. Dia mengaku maju Pilgub Sumut 2024 karena diminta masyarakat. Dia juga mengaku ingin menyejahterakan masyarakat, bukan keluarga.

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN ISI

Edy kemudian berbicara soal pemimpin memang seharusnya orang muda. Namun orang muda itu harus punya rekam jejak yang jelas. Dia mencontohkan Nabi Muhammad SAW yang menjadi Nabi dan Rasul pada usia 40 tahun, namun sudah dikenal dengan budi pekerti yang baik dan sangat dipercaya masyarakat.

Dia juga mencontohkan Sultan Muhammad Al Fatih yang pada usia 21 tahun sudah memimpin pasukan. Dia mengatakan sosok-sosok tersebut punya rekam jejak yang jelas, bukan asal muda saja.

“Tapi rekam jejaknya dari kecil sangat jelas. Sementara calon gubernur yang satu lagi, memang masih muda, tapi asal muda saja,” ujar Edy.

Cagub Sumut yang menjadi lawan Edy, Bobby Nasution, kemudian merespons sindiran Edy. Dia hanya mengucapkan terima kasih.

“Ya makasih,” kata Bobby Nasution sambil tersenyum di Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo.

Simak selengkapnya di Di Sini dan di Di Sini.

(haf/imk)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *