Kapan Mulai Musim Kemarau 2025? Simak Prediksi-Analisis BMKG


Jakarta

Musim hujan masih berlangsung saat ini di sebagian besar wilayah Indonesia. Sehubungan dengan itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) juga telah merilis informasi terkait perubahan cuaca hingga prediksi musim kemarau tahun ini.

Seperti dilansir BMKG, Plt. Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengungkapkan sebagian wilayah Indonesia masih mengalami puncak musim hujan dengan intensitas menengah hingga tinggi. Bahkan beberapa wilayah mengalami intensitas sangat tinggi hingga lebih dari 500 mm/bulan.

Kondisi Musim Hujan 2025 di Indonesia

Sehubungan dengan musim hujan 2025 dan fenomena atmosfer terkini, Plt. Kepala BMKG mengungkapkan bahwa Nina lemah diprediksi akan bertahan hingga Mei 2025. Kondisi ini berpeluang memicu peningkatan curah hujan di sejumlah wilayah Indonesia, terutama pada Maret-April 2025, dengan intensitas hujan yang diperkirakan berkisar antara sedang hingga tinggi. Beberapa daerah bahkan berisiko mengalami hujan lebat disertai petir dan angin kencang.

IKLAN

Gulir untuk melanjutkan konten

Di samping La Nina lemah, BMKG juga mendeteksi pengaruh dari aktivitas gelombang ekuator serta Madden-Julian Oscillation (MJO) yang mulai tampak pada Maret 2025. Fenomena ini berpotensi memperkuat pembentukan awan hujan, terutama di wilayah utara Sumatra, lalu bergerak ke bagian barat dan tengah Indonesia hingga pertengahan Maret.

Tak hanya itu, BMKG juga mewaspadai kemungkinan banjir rob di beberapa kawasan pesisir Indonesia. Potensi ini terkait dengan fenomena bulan baru dan purnama yang bertepatan dengan jarak terdekat antara Bumi dan Bulan pada akhir Maret serta April.

Prediksi Musim Kemarau 2025 di Indonesia

Sementara itu, BMKG menyatakan untuk periode Maret dan April 2025 merupakan masa transisi dari musim hujan ke musim kemarau (pancaroba). Kondisi ini ditandai dengan cuaca ekstrem seperti hujan lebat berdurasi singkat, petir, angin kencang, serta kemungkinan terjadinya angin puting beliung dan hujan es di beberapa wilayah.

Berdasarkan pernyataan BMKG tersebut, maka musim kemarau 2025 di sebagian besar wilayah Indonesia diprediksi akan mulai setelah bulan April 2025. Menurut BMKG, bulan April tahun ini akan menjadi masa transisi atau pancaroba menuju musim kemarau.

(WIA/IMK)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *