PUPR Banten Hitung Biaya Perbaikan Jalan Rusak yang Bikin Guru Jatuh



Jakarta

Pemerintah Provinsi Banten bakal mengambil alih pembangunan ruas Jalan Cimoyan-Pasirgadung di Kecamatan Patia, Kabupaten Pandeglang. Pemprov Banten memperkirakan biaya yang dibutuhkan untuk pembangunan ruas jalan itu sekitar Rp 10 miliar.

“Masih dihitung, perkiraan Rp 10 miliar untuk 3 kilometer,” kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUR) Banten, Arlan Marzan, kepada wartawan, Kamis (6/3/2025).

Arlan mengungkap kondisi jalan yang mengakibatkan guru SMP I Patia terjatuh itu rusak parah dan berkubang. Kondisi itu menghambat aktivitas para pelajar dan petani setempat.

IKLAN

Gulir untuk melanjutkan konten

“Hasil peninjauan memang kondisinya rusak berat, masih tanah, kubangannya besar. Info dari masyarakat ini jalan utama ke fasilitas pendidikan seperti SD, SMP dan SMA. Ini juga jalan utama pendukung ribuan hektare area pertanian,” ucapnya.

Arlan menyebut dalam proses pembangunan, pihaknya akan melibatkan Pemerintah Kabupaten Pandeglang. Sebab, kata dia, ruas jalan tersebut berada di wilayah Pandeglang.


“Nanti kami undang untuk koordinasi, pasti dilibatkan mulai dari perencanaannya,” ujar Arlan.

Gubernur Banten Andra Soni sudah meninjau jalan penghubung antara Desa Cimoyan dan Pasir Gadung tersebut. Ia menyatakan masyarakat harus mendapatkan fasilitas infrastruktur yang baik.

“Insya Allah saya hadir bersama kepala Bappeda, kepala PUPR Banten, dan kawan-kawan yang lain, insya Allah kita akan mencarikan solusi untuk warga Desa Cimoyan mendapatkan haknya mendapatkan pelayanan,” kata Andra.

Diketahui sebelumnya, seorang guru bernama Nurasiah di Kecamatan Patia, Kabupaten Pandeglang, Banten terjatuh dari motor saat melintasi jalan rusak. Peristiwa itu viral di media sosial.

Dalam video yang dilihat, Senin (3/3) tampak Nurasiah menangis di pinggir jalan yang berlubang. Sambil menangis, Nurasiah meluapkan kekesalannya.

“Hampura (maaf) Pak, saya kesal sama jalan, Pak. Saya juga kerja di pemerintahan, Pak. Tapi kenapa jalan kaya gini,” keluh Nurasiah dalam video viral.

(FAS/FAS)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *