Kalau sampai sore tidak ada pembeli
Jakarta –
Rencana jam operasional Monumen Nasional (Monas) buka hingga malam masih dalam pembahasan. Sejumlah pedagang berharap Monas bisa buka sampai malam.
Pantauan detikcom di lokasi, Minggu (4/8/2024) pukul 15.35 WIB terlihat petugas keamanan mulai mengarahkan pengunjung untuk keluar dari area Monas. Petugas keamanan memberitahukan kepada pengunjung bahwa jam operasional Monas hanya sampai pukul 16.00 WIB.
Terpantau sejumlah pengunjung keluar lewat pintu keluar IRTI dan Lenggang Jakarta. Beberapa pengunjung yang mulai meninggalkan area Monas terlihat menghampiri kios pedagang yang berjualan suvenir hingga makanan.
Slamet, penjual sosis bakar mendukung rencana Monas buka hingga malam hari. Menurutnya jika Monas hanya buka sampai sore hari, jualannya seringkali tidak laku.
Kalau di sini sore-sore sudah tidak ada orang lagi, tidak ada yang lewat, kalau di depan parkiran masih ada orang, kalau di sini tidak ada sama sekali, kata Slamet di Monas, Jakarta Pusat.
Dia mengatakan harus memindahkan gerobak jualannya ke sekitar parkir kendaraan agar sosis bakarnya laku terjual. Biasanya hal itu ia lakukan usai pintu masuk Monas ditutup untuk pengunjung pukul 16.00 WIB.
“Kalau saya kadang ke depan parkiran, kalau malam, kalau bisa ngasong saya ngasong. Kalau di sini menunggu tidak dapat apa-apa, saya sudah jadi penjual tidak dapat,” ungkapnya.
Meski mendukung rencana Monas buka hingga malam hari, Slamet mengaku belum mengetahui kapan kebijakan itu akan diterapkan.
“Belum tahu, cuma denger isunya aja, tapi ketentuannya bulan apa, tanggal berapa, kan belum tahu,” katanya.
Pedagang lainnya yakni Ratno juga mendukung rencana jam operasional Monas hingga malam hari. Menurutnya denah lokasi pedagang membuat sejumlah area pedagang jarang dihampiri pengunjung. Kondisi itu diperparah dengan jam opersional Monas yang terbatas hanya sampai sore hari.
“Iya, setuju kalau buka malam ya. Kalau sore seperti ini mulai sepi, kalau sore mungkin ada yang telat,” ucapnya.
“Iya biasanya yang ujung musala lewat di sini, tapi yang depan tidak sebanyak, apalagi yang di tengah, jarang sekali yang lewat,” keluhnya.
Tak hanya pedagang, sejumlah pengunjung juga mendukung rencana Monas buka hingga malam hari. Endah, salah seorang pengunjung, mengatakan, sore hingga malam hari adalah waktu yang tepat untuk berkunjung ke Monas.
“Iya kalau malam bisa, kalau siang masih enak duduk-duduk saja kan,” ucapnya.
Senada dengan Endah, pengunjung lain, Andi juga berharap jam operasional Monas diperpanjang hingga malam hari. Sebab ia dan keluarganya yang baru datang pada sore hari mengaku belum puas menikmati Monas.
“Baru setengah jam, tadi saya disuruh keluar sama satpam, jadi saya foto-foto saja. Sebaiknya malam hari supaya bisa lebih banyak waktu di Monas,” ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, jam operasional Monas hanya sampai pukul 16:00 WIB menjadi perbincangan hangat di media sosial. Pihak pengelola Monas membuka peluang akan membuka area Monas hingga malam hari khususnya saat akhir pekan.
(dek/dek)