Walkot dan Wawalkot Tangerang Terpilih Pastikan Siap Ikut Retreat



Jakarta

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Terpilih Sachrudin-Maryono mengakui siap secara fisik dan mental untuk mengikuti pelantikan serta retreat. Adapun pelantikan bakal dilakukan pada 20 Februari 2025 mendatang.

Hal tersebut diungkapkan oleh Sachrudin saat menjalani tes Kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri Jakarta, hari ini. Tes Kesehatan tersebut sebagai rangkaian kegiatan Pelantikan Kepada Daerah dan Wakil Kepala Daerah.

“Tadi saya sudah datang dari sebelum Dzuhur bersama Pak Maryono, diawali dengan pendaftaran baru kita antri untuk cek kesehatan bersama dengan para kepala daerah dan wakil kepala daerah se-Indonesia yang akan dilantik,” kata Sachrudin dalam keterangan tertulis, Minggu (16/2/2025).

IKLAN

Gulir untuk melanjutkan konten

Sachrudin pun menyatakan kesiapannya untuk mengikuti rangkaian kegiatan pelantikan yang direncanakan akan dilaksanakan di Istana Negara Jakarta pada 20 Februari nanti.

“Prinsipnya kami siap untuk mengikuti semua rangkaian kegiatan pelantikan termasuk kegiatan retreat yang salah satu agendanya adalah mendengarkan arahan Bapak Presiden RI,” tuturnya.

“Ini penting mengingat perlunya kolaborasi dan sinergitas pemerintah pusat dan daerah untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045,” sambungnya.

Menyinggung soal persiapan apa saja yang telah dilakukan untuk mengikuti rangkaian acara pelantikan, Sachrudin dan Maryono mengatakan tidak ada persiapan khusus.

“Kalau persiapan khusus gak ada ya, kita ikuti alurnya saja. Seperti hari ini kita lakukan pengecekan kesehatan dasar dan alhamdulillah hasilnya bagus. Dan kita siap dilantik dan ikut retreat, mohon doa restunya,” tutup Sachrudin.

(akn/ega)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *