Siapa Pemilik Huayou yang Gantikan LG Investasi di RI?




Jakarta, CNN Indonesia

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengatakan perusahaan asal China, Huayouakan menggantikan Solusi Energi LG yang hengkang dari proyek investasi kendaraan listrik (EV) di Indonesia.

Perusahaan dari negeri Tirai Bambu itu disebut akan berinvestasi US$9,8 miliar atau Rp165,4 triliun di pembangunan pabrik yang mencakup pengembangan rantai pasok baterai EV secara terintegrasi, mulai dari penambangan hingga produksi.

Siapakah pemilik Huayou?

IKLAN

Gulir untuk melanjutkan konten

Mengutip situs resmi Huayou Indonesia, perusahaan ini adalah bagian dari Zhejiang Huayou Cobalt, perusahaan asal China yang bergerak di bidang pengolahan nikel sejak 2002.



Huayou Indonesia mengolah nikel menjadi beberapa produk, termasuk baterai kendaraan listrik.

“Huayou Indonesia berkomitmen untuk mengembangkan sumber daya nikel ramah lingkungan, Industrial Park ramah lingkungan serta berusaha untuk memberikan dukungan bahan baku yang solid untuk industri bahan baterai kendaraan energi baru,” dilansir situs resmi Huayou Indonesia.

Di Indonesia, Huayou Indonesia mempunyai kantor pusat di Jakarta. Mereka memiliki 13 ribu orang karyawan. Perusahaan itu menyebut mempekerjakan talenta-talenta dalam negeri Indonesia.

Saat ini, perusahaan itu memiliki enam proyek di Indonesia. Rinciannya, proyek Indonesia Pomalaa Industrial Park (IPIP) di Provinsi Sulawesi Tenggara.

Perusahaan-perusahaan di IPIP terdiri dari HPAL, RKEF, refining, prekursor, bahan katoda, baterai ternary lithium, daur ulang baterai dan berbagai perusahaan lainnya.

Ada pula proyek Huayue HPAL di Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP), Sulawesi Tengah; Huafei HPAL di Indonesia Weda Bay Industrial Park, Maluku Utara; dan Huake RKEF di Indonesia Weda Bay Industrial Park, Maluku Utara.

Huayou Indonesia juga mempunyai proyek KNI HPAL di Pomalaa, Sulawesi Tenggara dan Proyek Sorowako di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan.

[Gambas:Video CNN]

(SFR/SFR)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *